Assalaamu
alaikum wa rahmatullaahi wa barkaatuhu..
Sahabatku yang dirahmati ALLAH, Istiqamah atau konsisten bukanlah hal yang mudah untuk dijalankan.
Tapi itulah orang-orang pilihan.
Memang dalam hidup ini banyak gelombang dan cobaan. Kadang kita mengalami iman kita naik turun, susah dan mudah, gembira dan sedih, tapi orang yang istiqamah ini memiliki banyak keistimewaan yang akan ia dapatkan. Lalu, bagaimana cara yang beristiqamah?
1. Berjanjilah sungguh-sungguh kepada Allah.
Setelah kita berjanji kepada Allah, lalu rasakanlah bahwa Allah selalu memperhatikan kita.
Anta taraanii. Anta tanzhuru ilayya, Anta tasma’unii.
Engkau menatapku. Engkau memandangku. Engkau mendengarku.
Kita berusaha menjadi aktor yang terbaik di muka bumi ini, karena selalu ditonton oleh ALLAH SWT.
2. Bergaullah dengan orang-orang yang shaleh.
Datanglah ke orang-orang yang alim. Jadilah orang yang selalu bersama Allah. Kalau tidak, maka bergaullah bersama orang-orang yang selalu bersama Allah, karena dia akan mengingatkan dan mengajakmu kepada Allah.
3. Seringlah bermuhasabah, berintrospeksi diri, atau lebih tajam dari itu, yaitu introgasi diri, adakah maksiat dan dosa yang dilakukan hari ini? Segeralah kita perbaiki.
4. Lalu bermujahadah, yaitu bersungguh-sungguhlah dalam ketaatan kepada ALLAH Swt. Jangan main-main, karena hidup ini hanya sesaat.
“Dan orang-orang yang berjihad untuk (mencari keridhaan) Kami, benar-benar akan Kami tunjukkan kepada mereka jalan-jalan Kami. Dan sesungguhnya Allah benar-benar beserta orang-orang yang berbuat baik.” (QS. al-‘Ankabuut: 69).
Mereka yang bersungguh-sungguh dalam ketaatan, bersungguh-sungguh shalat, bersungguh-sungguh berzakat, bersungguh-sungguh berdzikir, bersungguh-sungguh berdoa, dia akan dibimbing oleh ALLAH Swt, maka dalam dunia-Nya kita akan menemukan kenikmatan dalam hidup yang beristiqamah.
Istiqamah dapat mengundang kenikmatan. Dalam istiqamah ada nikmat, dan itulah surga di dunia ini, khusus untuk orang-orang yang beristiqamah dalam totalitas taat kepada Allah.
SubhanAllah… inilah hamba pilihan Allah, dan inilah kenikmatan orang yang beristiqamah.
Baca Juga :
Belajar Merasakan
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !